Asiknya Far Cry 4

Asiknya Far Cry 4

Siapa sih.., gamers  yang gak kenal sama game ini. Yaitu, Far Cry 4. Game buatan Ubisoft Montreal ini memang keren. Terutama pada dunianya. Game ini menggabungkan FPS dengan Indahnya sekaligus tantangan alam liar.

Di Far Cry 4 ini, kamu dapat bertemu dengan berbagai hewan buas dan hewan herbivora seperti : Harimau, badak, piranha, elang, tapir, rusa, dll. Kali ini Far Cry 4 menggunakan latar di Himalaya di  daerah yang bernama Kyrat. Gak usah bingung kalau latarnya bagus ,namanya juga Himalaya. Ingin tahu lebih lanjut?simak artikel ini.

Asiknya Far Cry 4

Siapakah yang kamu mainkan? mengapa kamu pergi ke Kyrat?

Ajay,Far cry 4

Karena ini game FPS, wajar jika kamu bingung siapa yang kamu mainkan. Di Far Cry 4 kamu akan bermain sebagai Ajay. Pertanyaanya,mengapa kamu ke kyrat? Sebenarnya kamu punya misi pribadi. Yaitu,ibunya Ajay meninggal kemudian di bakar (bukan di kubur) dan kamu harus meletakkan abu ibumu di tanah kelahirannya, yaitu di Kyrat.

Sebenarnya itu cukup sederhana. Namun, di tengah misi pribadimu, kamu bertemu dengan Pagan Min. Sang penguasa Kyrat yang kejam dan suka menindas. Ya, mungkin ini agak menipu, jika kamu lihat wajah Pagan Min terlihat seperti orang yang have fun, baik dan keren.Tidak hanya itu, Pagan Min membunuh temanmu namun tidak membunuhmu yang membuatnya semakin terkesan baik kepadamu. Namun ternyata tidak. Dia adalah musuh terbesarmu. Dia suka membunuh warga, egois dan membuat kerusakan.


Sebagai Ajay, kamu akan ikut dengan Golden Path, pejuang Kyrat yang menantang Pagan Min. Dan kini misi mu juga mengalahkan Pagan Min.Bukan berarti harus membunuhnya. Ending pada game ini ada 4. Good Ending, Bad Ending, Alternate Ending dan Secret ending. Kalau mau Good ending,ketika misi terakhir, di tempat makan Pagan Min, kamu akan menodongkan pistol  ke dia. Maka jangan di tembak. Itulah intinya.



Gameplay

Far cry 4 gameplay

Untuk gameplay, Far Cry 4 tidak banyak perubahan dari seri sebelumnya yaitu, Far Cry 3. Far Cry 4 ini masih menggunakan manual healing yaitu jika kamu terkena serangan dari musuh maka darahmu tidak pulih secara otomatis, harus manual, cukup memakan waktu dan kamu tidak bisa menembak saat healing.

Tetapi manual healing pada Far Cry menjadi pembeda dengan game FPS lainnya yang healingnya otomatis. Tidak hanya itu,manual healing tersebut menjadi tantangan bagi gamer supaya dapat berpikir dan bertindak cepat untuk memenangkan permainan.
Gajah menjadi teman kita pada Far cry 4

Hal yang berbeda dari Far cry 3 yaitu terdapat helikopter pada seri Far cry 4 yang membuat kamu menjadi lebih mudah untuk ber eksplorasi. Apakah hanya itu? tidak! pada seri Far Cry 4 ada salah satu hewan yang akan menjadi teman. Yaitu gajah. Hewan ini akan membantu anda melawan musuh dan kamu dapat menungganginya sebagai transportasi ataupun senjata jika kamu sudah memiliki sklii Elephant rider.

Apakah hanya dua itu saja? tidak! pada Far cry 4 senjatanya akan jauh lebih banyak jika dibandingkan dengan Far Cry 3. Tidak hanya senjata biasa, untuk Far Cry4 juga ada banyak senjata spesial yang elite, yang tidak dapat di upgrade lagi dan di bedakan pengelompokkannya di toko.

Masih ada lagi? masih, Di Far Cry 4 akan ditemukan lebih banyak misi sampingan dari pada Far cry 3 yang membuat game ini tidak membosankan. Beberapa Misi sampingan yang menarik, beberapanya yaitu : Liberated Outpost, Fortress, Outpost master, hostage rescue, Bomb defusing dan masih banyak lagi.
Melawan Yeti di Far cry 4



Far Cry 4 juga memiliki DLC yang menarik yaitu, "Valley of Yeti". Pada DLC ini, kita akan mendapatkan sebuah misi melawan Yeti yang sangat kuat.Jika kalian melawan Yeti, maka tembak terus kepalanya yang membuatnya terdiam dan segera Takedown dari belakang untuk mengalahkannya dengan mudah dan cepat.

Tempat pada saat kita pertama kali melawan Yeti bukan sembarang tempat. Tempat itu berada di dekat puncak himalaya yang dipenuhi dengan salju.Dan jika kamu inigin ke puncak Himalaya, maka sayangnya kamu hanya dapat kesana pada misi tertentu.
Shangri la Far Cry 4

Pada Far Cry 4 juga ada misi menarik yang berlatar di Shangri la. Kamu akan melawan makhluk mitologi Shangri la. Kamu juga akan di temani oleh seekor harimau yang legendaris berwarna putih yang jika mati akan hidup lagi. Pada dunia nyata, Shangri la merupakan sebuah legenda sebuah tempat yang luar biasa indah yang namun hilang.

Crafting

Pada Far Cry 4 juga ada Crafting menggunakan bahan kulit hewan untuk mengupgrade barang kita. Dengan crafting ini, Far Cry menjadi tampak lebih asik lagi. Tetapi, apakah kulit hewan saja yang dapat di gunakan sebagai bahan Crafting? tidak, Tumbuhan juga dapat sebagai bahan Crafting. Namun bukan menghasilkan barang, melainkan sebuah suntikan yang dapat di jadikan sebagai obat.

Hancurkan Pagan Min

Yang tidak kalah menarik, ketika anda memainkan misi terakhir, kamu akan di suruh menghancurkan patung Pagan Min dan teman-temanmu akan merasa sangat gembira melihatnya. Setelah itu, Kamu akan datang ke markas Pagan Min dan menodong pistol ke Pagan Min. Ingat ! jika kamu menembaknya,maka akan menjadi Bad Ending jika di biarkan, maka akan menjadi Good Ending dan kamu akan menurunkan jabatan Pagan Min dan Menyelesaikan misi Pribadimu yaitu, Meletakkan abu ibumu.
Ayo sobek poster Pagan Min

Kamu juga dapat merobek semua poster Pagan Min. Hal itu malah sunnah. Jadi, pada game ini kamu dapat melampiaskan kebencianmu pada musuh. Hal ini cukup spesial dan jarang game lain ada fitur seperti ini.


System requirements

Minimum


Processor           Intel core i5-750 @ 2,6 GHz or AMD Phenom II x4 955 @ 3.2 GHz
Ram                   4GB
OS                     Windows 7 SPI,Windows 8/8.1 (64 bit version only)
Video card          Nvidia Geforce GTX 460 or AMD radeon HD5850 (1GB VRAM)
Sound card         Yes
Free space          30 GB
 
Recommended




Processor           Intel core i5-2400S @ 2,5 GHz or AMD FX-8350 @ 4,0 GHz or better

Ram                   8 GB

OS                     Windows 7 SPI,Windows 8/8.1 (64 bit version only)
Video card          Nvidia Geforce GTX 680 AMD radeon R9 290X or better(2GB VRAM
Sound card         Yes
Free space          30 GB



Itu saja, semoga bermanfaat.
   
   

0 Response to "Asiknya Far Cry 4"

Posting Komentar