Robot bedah canggih STAR yang dapat gantikan peran dokter

Robot bedah canggih STAR yang dapat gantikan peran dokter
Para ilmuwan berhasil membuat Robot bedah yang canggih yang dapat gantikan peran dokter. Sebuah robot otonom yang mampu melakukan operasi pada jaringan lunak. Teknologi ini dapat meakukan operasi hingga selesai. Tentu hal itu akan sangat membantu para dokter bedah. Tetapi, bukan berarti dokter tidak berguna lagi. Ingin tahu lebih lanjut? simak artikel hingga selesai.

Robot bedah canggih STAR yang dapat gantikan peran dokter 

Mungkin ada yang bertanya,kok namanya star? STAR maksudnya "The Smart Tissue Autonomous Robot". Robot STAR ini di rancang di "Children's National Medical Centre". Robot ini tidak hanya dirancang untuk melakukan operasi biasa yang mudah dilakukan oleh dokter, robot ini juga dirancang untuk dapat melakukan operasi jaringan yang lunak dan hasilnya pun memuaskan.

Robot ini dapat menjalankan operasi jaringan lunak dengan baik. Kepala peneliti Peter kim berkata “As surgeons, we usually do three things,” said lead researcher Peter Kim, of the Sheikh Zayed Institute in a press call, “we use our vision and we use our hands for dexterity and then we use our mind as cognition to make judgment and then carry it out. We improved on all these things.”  Dari kata-kata diatas dapat di simpulkan bahwa Ilmuwan menggunakan penglihatan, ketangkasan dan akal. Kemudian Robot STAR berguna untuk meningkatkan ketiga hal tersebut.

Star menggunakan Advanced computer vision tech yang menggunakan fluorescent markers dan 3D camera untuk mendapatkan sebuah tampilan operasi bedah yang detail. Dokter dapat memilih bermacam teknik yang telah disediakan robot STAR dan robot akan melakukan operasi sesuai perintah dokter.


Mungkin kalau robot bedah sudah ada sebelumnya. Tapi untuk masalah cerdas, ketepatan dan kualitas bagaimana? STAR telah menguji coba robot ini dengan robot bedah da vinci yang sudah ada sebelumnya dan hasilnya, STAR ternyata lebih unggul. Bahkan, STAR pun dapat menyaingi dokter.


Meskipun begitu, bukan berarti dokter ataupun ilmuwan akan tidak bergunagi. Dokter dan ilmuwan tentu akan berguna untuk mengendalikan dan memprogram robot tersebut tentunya seorang dokter. Untuk memberi obat perawatan setelah bedah dokterlah yang memberi. Tanpa ilmuwan,tentu tidak akan ada robot STAR. Oleh karena itu, STAR tidak dapat membuat manusia menjadi tidak berguna.


Baca juga :Bahaya merokok,racun-racun bersatu
                                         

Robot bedah canggih ini dapat gantikan peran dokter

Kapan robot ini datang ke Indonesia? Maaf, karena penulis tidak dapat memberi info mengenai hal tersebut. Tapi mudah-mudahan Indonesia segera menggunakan teknologi canggih dan mudah-mudahan Indonesia tambah makmur.


  Itu saja, terima kasih atas kunjungannya dan semoga bermanfaat.

0 Response to "Robot bedah canggih STAR yang dapat gantikan peran dokter "

Posting Komentar