8 jenis kecerdasan dasar manusia

  
8 jenis kecerdasan dasar manusia

Menurut Howard gardner, terdapat 8 jenis kecerdasan pada manusia. Sebenarnya, Pada dasarnya semua manusia memiliki kelebihan. Salah satunya ialah kecerdasan. Kecerdasan merupakan karunia Allah SWT yang harus disyukuri. Banyak orangtua yang mengatakan anaknya pintar apabila anaknya rangking satu di kelasnya atau juara olimpiade matematika. Memang pintar, tapi pemahaman itu tidak sepenuhnya benar.

Bisa saja orang yang suka menggambar, menyanyi, berolahraga juga bisa dikatakan cerdas. Kecerdasan itu tidak hanya rangking di sekolah saja. Coba kamu pikirkan, Orang cerdas seperti Albert Einstein melawan Lebron James dalam bermain basket, kira-kira siapa pemenangnya? Apabila Bill Gates bertanding nyanyi dengan Taylor Swift, kira-kira siapa pemenangnya? Apabila Michio kaku bertanding sepak bola bersama Ronaldo, kira-kira siapa pemenangnya?

Jangan juga melihat kecerdasan manusia dari gelarnya saja. Gelar tidak menjamin kecerdasan seseorang. Lihat saja, kini banyak orang yang lulus kuliah dengan membawa gelar. Namun, banyak juga yang hanya menjadi pegawai biasa saja. 


Coba lihat saja Jim Geovedi,Hacker Indonesia kelas dunia. Beliau tidak berkuliah dan bukan anak orang kaya. Namun beliau tekun mempelajari hobinya yaitu, komputer. Dan akhirnya beliau menjadi hacker topi putih kelas dunia. Tidak hanya Jim yang seperti itu, masih banyak orang tanpa gelar namun cerdas seperti Peter Firmansyah, Pengusaha baju Peter Says Denim dari Indonesia.


Di bawah ini akan disebutkan 8 jenis kecerdasan manusia. Jadi, jangan salah menilai lagi ya. Ingat! kita memiliki kelebihan di bidang yang berbeda-beda.



8 jenis kecerdasan dasar manusia

1.Kinestetic

Kecerdasan kinestetic

Kinestetic adalah kemampuan manusia dalam menggerakkan tubuhnya dengan terampil (ketangkasan). Orang yang cerdas dalam hal ini akan cepat mempelajari macam-macam gerakan dan menyukai hal-hal yang berkaitan dengan gerakan. Kecerdasan ini sangat banyak orang yang memilikinya.Tokoh-tokoh yang cerdas dalam hal ini pun sangat banyak dan populer seperti Christiano ronaldo, Michael Jordan, David beckham, Roger Federer, dll. 


Ciri-ciri :
a) Kamu suka dengan hal-hal yang berhubungan dengan ketangkasan. Misal : kamu suka bermain sepak bola, basket, golf, tenis, menari, membuat kerajinan tangan, bermain game, dll. yang berhubungan dengan keterampilan menggerakkan tubuh.
b) Menyukai gerakan.
c) Mudah dan senang mempelajari gerakan.

Pekerjaan yang berkaitan :
Atlet professional, penari, pegrajin, pemain film, chef, dll.

2.Interpersonal

Kecerdasan Interpersonal

Interpersonal adalah kemampuan manusia dalam berbicara dan mendengarkan orang lain berbicara, memahami perasaan orang lain serta memahami cara melayaninya. Biasanya orang-orang yang memiliki keahlian ini akan pintar mencari teman, populer dan di sukai banyak orang. Tokoh- tokoh yang ahli dalam hal ini juga sangat banyak, seperti Bayu Skak, Reza Oktavian, Pew Die Pie, dll.

Ciri-ciri :
a) Memiliki jiwa simpati yang tinggi.
b) Suka berkelompok dan tidak suka menyendiri.
c) Mudah di ajak kerja sama
d) Pintar melayani orang.
e) Gaul.

Pekerjaan yang berkaitan :
MC, CEO, manager, pebisnis, youtuber, pramugari, pramusaji, pelayan hotel, Youtuber, dll.

3.Linguistik

Kecerdasan Linguistik

Linguistik adalah kemampuan manusia dalam menyusun kata-kata dengan baik dalam lisan maupun tulisan. Orang yang memiliki kecerdasan dalam hal ini bisanya pintar berpendapat dengan alasan yang logis dan bahasa yang mudah di mengerti. Orang seperti ini bisanya juga pintar menulis dan pintar membuat karya sastra. Tokoh-tokoh yang sangat cerdas dalam hal ini mungkin lebih sedikit jika dibandingkan kinsetetic dan inter personal. Tokoh-tokoh yang cerdas dalam hal ini ialah Ir.Soekarno, Raditya Dika, J.K Rowling, Andrea Hirata, Dr. Zakir Naik, dll.

Ciri-ciri :

a) Kamu senang bermain dengan kata-kata seperti, menulis puisi, pantun, artikel, dll.
b) Kamu senang mengerjakan teka-teki silang dan scrabble.
c) Pintar membuat kata-kata yang menarik ketika berbicara maupun menulis.
d) Pintar berdebat dan berpidato jika kamu memiliki mental yang kuat.

Pekerjaan yang berkaitan :

Penulis, pendebat, blogger, ahli sastra, dll.

4.Naturalis

Kecerdasan naturalis

Naturalis adalah kemampuan manusia dalam memahami dan berinteraksi dengan alam. Orang yang ahli dalam hal ini biasanya pintar memahami alam, cuaca, kebutuhan hewan dan tanaman, dll yang berkaitan dengan alam. Banyak tokoh-tokoh yang sangat ahli dalam hal ini berani dengan hal-hal yang ekstrem, seperti Clara Sumarwati, Sir Edmund Hillary, Steve irwin, dll

Ciri-ciri :

a) Kamu senang dan cepat mahir memelihara hewan dan tanaman.
b) Kamu senang dengan alam.
c) Kamu suka mempelajari ilmu-ilmu mengenai alam seperti, cuaca, kesehatan, habitat, organ tubuh, dll yang berkaitan dengan lingkungan alam.
d) Kamu suka mengenali jenis-jenis hewan atau tanaman serta organ tubuhnya.


Pekerjaan yang berkaitan :

Dokter, Dokter hewan, Ilmuwan biologi, Petani, Nelayan, ahli kedokteran, ahli botani, ahli hewan, ahli cuaca, pendaki gunung, dll.

5.Intrapersonal


Kecerdasan Intrapersonal

Intrapersonal adalah kemampuan manusia dalam berhubungan dan menilai diri sendiri. Orang yang pintar dalam hal ini dapat mengetahui kelemahan dirinya, berpikir positif dan dapat memotivasi dirinya. Biasanya orang yang cerdas dalam hal ini adalah orang yang pantang menyerah dan pekerja keras. Tokoh-tokoh yang cerdas dalam hal ini ialah Albert Einstein, Bill Gates, Steve Jobs, Merry riana, dll.

Ciri-ciri :
a) kamu dapat menyemangati atau memotivasi diri sendiri.
b) kamu suka menulis diary atau catatan tentang peristiwa, sifat, cita-cita dirimu dan hasil pemikiranmu.
c) Introvert atau tidak terlalu suka menceritakan dirimu kepada orang lain.
d) Pemikir yang Independen (mandiri). Memahami diri dan membuat keputusan sendiri.

e) Tidak mudah terpengaruh orang lain.

Pekerjaan yang berkaitan :

Ulama, Ilmuwan, Motivator, kritikus, guru bk, dll.

6.Visual spacial

Visual spacial adalah kemampuan manusia dalam melihat sesuatu secara akurat. Biasanya, orang yang mahir dalam hal ini memiliki kemampuan mendesain sesuatu dengan baik. Orang yang ahli dalam hal ini juga cocok menjadi seniman, animator dan arsitek. Tokoh- tokoh yang ahli dalam hal ini ialah Rini Sugianto, Calvin klein, Giorgio Armani, Ralph Lauren, dll.

Ciri-ciri :

a) Kamu pintar menggambar, membuat sketsa dan mendesain grafis.
b) Kamu suka menggambar.

c) Kamu lebih suka mencatat sesuatu dengan gambar.
d) Kamu pintar memahami peta dan pintar memahami arah dengan baik.
e) Penglihatan kamu lebih akurat.
f ) Pintar menyusun puzzle.

Pekerjaan yang berkaitan :

Arsitek, desainer, seniman, pelukis, animator, dll.

7.Music


Kemampuan manusia dalam hal musik seperti, mendengar, memahami nada dan membuat lagu. Biasanya, orang yang cerdas dalam hal ini akan menyukai musik, kemampuan mendengar mereka sangat baik dan bisa membuat lagu. Tokoh-tokoh yang mahir dalam hal ini bisanya memiliki banyak penggemar, seperti Martin Garrix, David Guetta, Taylor Swift, Raisa, Afgan Syahreza, dll.

Ciri-ciri : 

a) Kamu suka mendengarkan musik. 
b) Bisa belajar sambil mendengarkan musik.
c) Pintar menebak nada.
d) Pandai mendengar.
e) Pintar membuat atau mengedit lagu.
f ) Pintar mengikuti irama musik, misalnya : dapat membuat sebuah nada yang enak di dengar ketika memukul meja, bermain drum, mengetukkan jari, bermain gendang, dll.
g) Pintar mengingat suara

Pekerjaan yang berkaitan :
Pemain musik, pe-DJ, Penyanyi, Pengisi suara, Sound enginer, dll.

8.Matematika dan logika

Keahlian matematika dan logika adalah kemampuan manusia dalam memecahkan masalah dengan urut dan logis. Biasanya orang yang ahli dalam hal ini di banggakan oleh orang tuanya yang hanya mengerti cerdas itu Ranking satu. Mereka biasanya pintar matematika dan fisika. Tokoh-tokoh yang ahli dalam hal ini ialah Al-Khawarizmi, Rayhan al-birruni, dll.

Ciri-ciri :

a) Kamu suka pelajaran Matematika.
b) Memecahkan masalah dengan urut dan logis.

c) Suka membuat jadwal
d) Pintar melakukan perencanaan keuangan. Seperti, membuat target dalam bentuk angka pada bisnismu.
e) Kalau bermain game, cepat mahir bermain game bergenre strategy ,seperti Dota 2, World of warcraft, catur, puzzle, dll.

Pekerjaan yang berkaitan :

Bendahara, ahli tehnik mesin, ahli tehnik elektro, manager keuangan,atlet catur, ahli matematika, dll.

Itulah 8 jenis kecerdasan manusia menurut Howard Gardner. Ingat ! cerdas bukan hanya Ranking satu. Jadi, jangan salah anggap lagi ya!


Baca juga :10 hobi yang dapat membuatmu kreatif


Itu saja, semoga bermanfaat.


0 Response to "8 jenis kecerdasan dasar manusia"

Posting Komentar